Wakil DPRD Kota Serang Hasan Basri Dorong Pemindahan Ibu Kota Serang Pindah ke Kasemen

Serang – Wakil DPRD Kota Serang Partai PKS, Hasan Basri mendorong pemindahan Ibu Kota Serang pindah ke Kecamatan Kasemen.
Hal ini sesuai dengan rencana tata ruang wilayah pengembangan Kota Serang ke arah Kecamatan Kasemen.
Diketahui bahwa, Ibu Kota Serang saat ini berada di Kecamatan Serang.
“Mungkin saja karena tata ruang wilayah kita ke arah Kecamatan Kasemen, mungkin saja Ibu Kota Kota Serang bukan di Kecamatan Serang tapi Kecamatan Kasemen,” kata Hasan Basri, saat ditemui di DPRD Kota Serang, kemarin.
“Ketika kita sulap menarik banyak investasi, kita sulap menjadi pemukiman elit, pusat bisnis dan sebagainya, pusat kota pemerintahan Serang itu kemungkinan di Kasemen,” sambungnya.
Sedangkan terkait aset yang saat ini masih belum diserahkan dari Kabupaten ke Kota Serang, Hasan Basri, pemimpin baru akan konsen kesitu.
“Masalah aset ini tinggal menunggu good will,” jelasnya.
Karena, menurut Hasan Basri, pemerintahan yang baru akan konsentrasi ke pemindahan aset.
“Karena aset ini kan hak Kota Serang dan warga Kota Serang. Masa Ibu Kota terus kantornya dihutan,” tandasnya. (One)