DPRD Kota Serang Minta Pemkot Fokus Kembangkan UMKM

Kota Serang – Ketua DPRD Kota Serang, Muji Rohman meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Serang untuk lebih fokus dalam melakukan pelatihan dan pengembangan sektor perekonomian. Hal tersebut ia utarakan menyikapi laju pertumbuhan ekonomi di Kota Serang yang mengalami penurunan dibandingkan tahun sebelumnya.
“Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, memang ada beberapa peningkatan dalam aspek tertentu. Namun, laju pertumbuhan ekonomi justru mengalami penurunan,” ujar Muji, Jumat, 28 Maret 2025.
Muji menjelaskan, salah satu penyebab utama dari perlambatan ekonomi ini adalah tidak berjalannya sentral ekonomi di Kota Serang secara optimal serta kurangnya lokasi strategis bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk memasarkan produknya.
“Sebagai contoh, kawasan Banten Lama yang seharusnya menjadi salah satu pusat ekonomi, masih mengalami kendala dalam pemasaran produk. Banyak pelaku usaha di sana kesulitan menjual barang mereka,” tuturnya.
Oleh karena itu, DPRD meminta Pemkot Serang untuk segera mengambil langkah konkret dalam menjaga kestabilan ekonomi.
Salah satu upaya yang perlu dilakukan adalah menyediakan lokasi yang layak dan strategis bagi para pelaku UMKM agar mereka dapat berkembang dan meningkatkan daya saing.
“Pemerintah harus lebih memperhatikan lokasi usaha bagi pelaku UMKM. Selain itu, perlu adanya program pelatihan untuk pengembangan ekonomi, sehingga pertumbuhan ekonomi Kota Serang bisa kembali meningkat sesuai harapan,” tegasnya.
Muji juga menekankan, sektor perdagangan menjadi salah satu sumber pendapatan utama bagi Pemkot Serang.
Oleh karena itu, perhatian lebih terhadap sektor ini menjadi hal yang mendesak agar laju pertumbuhan ekonomi di Kota Serang dapat kembali meningkat.
“Sudah seharusnya hal ini menjadi prioritas utama pemerintah. Harus ada strategi yang jelas untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih baik di Kota Serang,” pungkasnya.